tribratanews.lampung.polri.go.id Bandar Lampung – Kapolresta Bandar Lampung, Kombes Pol Abdul Waras, S.I.K, meninjau gudang lokasi penyimpanan logistik Pilkada milik KPU Kota Bandar Lampung, Sabtu (23/11/2024).
Peninjauan bertujuan untuk memastikan kesiapan logistik Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, termasuk mekanisme distribusi ke seluruh wilayah.
Dalam kunjungan tersebut, Kapolresta didampingi Waka Polresta Bandar Lampung dan sejumlah pejabat utama, didampingi sejumlah komisioner KPU Kota Bandar Lampung.
Kapolresta Bandar Lampung menegaskan bahwa pihaknya akan mendukung penuh proses distribusi logistik Pilkada agar berjalan lancar dan aman.
“Kami ingin memastikan seluruh logistik Pilkada, seperti surat suara, kotak suara, dan peralatan pendukung lainnya, siap didistribusikan ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) sesuai jadwal. Keamanan logistik ini sangat penting demi menjaga kredibilitas pemilu,” ujar Kombes Pol Abdul Waras.
Kapolresta memastikan pengamanan ketat proses distribusi logistik ke 1.433 TPS yang tersebar di 20 kecamatan. Pengamanan akan melibatkan ratusan personel Polresta Bandar Lampung yang bekerja sama dengan stake holder terkait.
Selain memastikan kesiapan logistik, Kapolresta juga mengimbau masyarakat untuk turut berpartisipasi menjaga situasi tetap kondusif selama masa Pilkada. Ia meminta warga melaporkan jika menemukan aktivitas mencurigakan yang dapat mengganggu proses pemilu.
“Mari kita bersama-sama menjaga keamanan dan kelancaran Pilkada. Ini adalah tanggung jawab bersama, tidak hanya pemerintah, tetapi juga seluruh masyarakat,” ujar Kombes Pol Abdul Waras.(*)