Polsek Tulang Bawang Tengah Sambang di Tiyuh Binaan

03/12/2024 09:00:00 WIB 133

Tribratanews lampung polri go id 

Tulang Bawang Barat, Selasa 03 Desember 2024 – Personel Polsek Tulang Bawang Tengah melaksanakan kegiatan sambang di Tiyuh binaan, bertemu dengan warga setempat, termasuk Sdr. Prapto, Senin (02/12/2024). Dalam kesempatan ini, petugas memberikan imbauan kamtibmas agar masyarakat tetap waspada terhadap potensi pelaku kejahatan dan meningkatkan keamanan lingkungan secara bersama-sama.

Selain itu, personel Polsek juga mengajak masyarakat untuk memanfaatkan lahan pekarangan rumah dengan menanam tanaman pangan. Langkah ini bertujuan untuk mendukung program ketahanan pangan, khususnya melalui konsep Pekarangan Pangan Bergizi (PPB), guna membantu meningkatkan kesejahteraan dan mendukung ketersediaan pangan secara mandiri.

Kegiatan ini disambut positif oleh warga, yang merasa termotivasi untuk menjaga keamanan lingkungan sekaligus memanfaatkan pekarangan rumah mereka secara produktif. Situasi di wilayah Tiyuh binaan terpantau kondusif, dengan warga semakin aktif berkontribusi dalam menjaga ketertiban dan mendukung program pemerintah.

Share this post