Tribratanews.Lampung.go.id.Polri - Polres Tanggamus Polda Lampung :
Tanggamus - Seorang warga Dusun Tanjung Yakin Pekon Tiuh Memon Kecamatan Pugung Kabupaten Tanggamus ditemukan meninggal dunia di kolam ikan pada Rabu 3 Agustus 2022 malam.
Kapolsek Pugung Polres Tanggamus Polda Lampung Ipda Ori Wiryadi mengatakan, pihaknya menerima laporan warga yang menemukan sosok seorang pria berada di kolam ikan pada pukul pukul 19.30 WIB.
"Saat mendatangi TKP diketahui korban bernama Zainuddin (62) warga dusun tanjung yakin, pekon tiuh memon dan kolam tersebut adalah miliknya sendiri," kata Ipda Ori Wiryadi mewakili Kapolres Tanggamus AKBP Satya Widhy Widharyadi, S.I.K., M.K.P., Jumat (5/8/22).
Dijelaskan Kapolsek, berdasarkan keterangan Helmi (33) selaku anak korban bahwa pada pukul 18.00 WIB pada saat sedang mencari ayahnya yang tak kunjung pulang ke rumah datang ke kolam dan bertemu dengan saksi Nurhani dan Inun.
Kedua saksi tersebut juga mengaku tidak melihat keberadaan ayahnya sehinggga kemudian bersama-sama mencari di area kolam. Sekitar pukul 19.00 WIB para saksi menemukan seseorang laki-laki mengambang di kolam dan diduga sudah dalam keadaan meninggal dunia.
Korban selanjutnya dievakuasi ke Puskesmas guna dilakukan pemeriksaan oleh tim medis dari UPTD Puskesmas Rantau Tijang dan RSUD Pringsewu, namun dinyatakan korban sudah dalam keadaan meninggal dunia.
"Berdasarkan keterangan pihak medis, korban meninggal kareba murni karena tenggelam dan tidak ditemukan adanya tanda-tanda bekas kekerasan fisik," jelasnya.
Sambung Kapolsek, berdasarkan keterangan keluarganya, korban selama ini memiliki riwayat penyakit darah tinggi dan korban memang sering beraktifitas di kolam ikan miliknya tersebut.
Keluarga korban menerima dengan ikhlas terkait peristiwa tersebut serta tidak akan menuntut siapapun dan menyatakan untuk tidak dilakukan pemeriksaan otopsi terhadap jenazah.
"Hal itu dikuatkan dengan surat pernyataan dan permohonan untuk dilakukannya pemeriksaan otopsi," ujarnya.
Ditambahkan Kapolsek, saat ini korban telah dikebumikan di tempat pemakaman umum pekon tiuh memon.
"Jenazah korban, telah dimakamkan di TPU tiuh memon," tandasnya.