Polres Pringsewu Amankan Kampanye dan Pengepakan Logistik Pilkada

13/11/2024 20:00:00 WIB 144

tribratanews.lampung.polri.go.id.  Pringsewu – Satuan Tugas Operasi Mantap Praja Polres Pringsewu mengamankan jalannya empat kegiatan kampanye yang dilakukan oleh pasangan calon (Paslon) Bupati nomor urut 1, Fauzi-Laras. Kampanye ini berlangsung di empat lokasi berbeda pada Rabu (13/11/2024).

Kegiatan pertama berupa pertunjukan kesenian kuda kepang di Pekon Bumi Ayu. 

Selanjutnya, kegiatan kedua hingga keempat adalah acara senam bersama, yang masing-masing berlangsung di tiga lokasi: Pekon Sinar Baru, Sukoharjo; Pekon Pandan Surat, Sukoharjo; dan Pekon Bumi Arum, Pringsewu.

Selain mengawal dan mengamankan kegiatan kampanye, Polres Pringsewu juga turut mengamankan proses pengepakan logistik pemilihan kepala daerah (Pilkada) yang berlangsung di gudang logistik KPU di Pekon Kediri, Gadingrejo. Pengepakan logistik ini merupakan tahapan penting menjelang hari pemungutan suara.

Kasatgas Humas Polres Pringsewu, IPTU Priyono, mewakili Kapolres Pringsewu AKBP M. Yunnus Saputra, menyampaikan bahwa pengamanan ini merupakan bagian dari tugas Polres Pringsewu dalam menjaga ketertiban dan kelancaran proses Pilkada. 

"Kami terus berupaya mengawal seluruh tahapan Pilkada agar dapat berjalan dengan aman dan sesuai dengan rencana yang telah ditentukan" ujar IPTU Priyono.

Lebih lanjut, IPTU Priyono menjelaskan bahwa pihaknya menerjunkan personel gabungan dari berbagai satuan, termasuk Satuan Sabhara, Satlantas, Reskrim dan Intelkam, untuk memastikan kegiatan kampanye dan pengepakan logistik berjalan dengan aman tanpa kendala. Selain itu, kehadiran petugas di lokasi juga bertujuan untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan, seperti kerumunan massa yang berlebihan atau gesekan antar pendukung pasangan calon.

IPTU Priyono menambahkan bahwa selain pengamanan fisik, Polres Pringsewu juga melakukan patroli rutin untuk menjaga stabilitas situasi kamtibmas (keamanan dan ketertiban masyarakat) di seluruh wilayah Pringsewu, terutama di area sekitar lokasi kampanye dan gudang logistik KPU. "Kami tidak hanya fokus pada pengamanan kegiatan kampanye, tetapi juga menjaga keamanan logistik Pilkada yang merupakan hal vital dalam proses pemilihan ini," tandasnya (*)

Share this post