Liga Champions, Real Madrid Menang Telak 4-2 Lawan Napoli

30/11/2023 13:03:00 WIB 1.869

https://tribratanews.lampung.polri.go.id.      Jakarta. Real Madrid menang telak saat melawan Napoli dengan skor 4-2 pada matchday 5 Grub C Liga Champions 2023-2024 di Stadion Santiago Bernabeu, Kamus (30/11/23).

Empat gol Madrid dicetak oleh empat pemain berbeda. Rodrygo (11’) dan Jude Bellingham (22’) mencetak gol di babak pertama, kemudian Nicolas Paz (84’) dan Joselu (90+4’) di akhir babak kedua

Napoli hanya sanggup membalas dua kali. Pertama saat unggul lebih dulu lewat lesakan Giovanni Simeone (9’) dan saat menyamakan kedudukan melalui Andre-Frank Zambo Anguissa (47’), dilansir bola.net.

Madrid kini mengoleksi 15 poin atau poin sempurna dari lima laga. Napoli berada di peringkat ke-2 dengan raihan tujuh poin, unggul tiga angka dari Braga di bawahnya


Sumber :
https://Tribratanews.polri.go.id

Share this post