tribratanews.lampung.polri.go.id Lampung Utara - Memasuki hari kedua pendistribusian, personel Polres Lampung Utara bersama TNI mengawal ketat pengiriman logistik Pilkada menuju Kecamatan hingga ke Kelurahan/Desa, Senin (25/11/24).
Kapolres Lampung Utara AKBP Deddy Kurniawan menegaskan bahwa pengawalan ini dilakukan untuk memastikan logistik Pilkada, termasuk kotak dan surat suara, tiba di lokasi tujuan dalam kondisi aman dan tepat waktu.
"Pengawalan ketat dilakukan agar proses distribusi berjalan lancar tanpa gangguan, baik dari faktor alam maupun keamanan," kata Kapolres.
Puluhan personel diterjunkan untuk mengawal distribusi logistik ini. Selain itu, Polres Lampung Utara juga berkoordinasi dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Panwaslu untuk memastikan prosedur distribusi logistik sesuai dengan standar operasional.
Distribusi logistik dimulai dari gudang logistik KPU pada pagi hari, menggunakan kendaraan khusus yang telah disiapkan. Personel Polres Lampung Utara dan TNI mengawal kendaraan tersebut hingga tiba di masing-masing kantor PPK.
Kapolres AKBP Deddy mengimbau masyarakat di wilayah yang menerima logistik Pilkada untuk ikut menjaga keamanan selama proses Pilkada berlangsung.
"Partisipasi masyarakat dalam menjaga keamanan logistik Pilkadabsangat penting. Kami berharap masyarakat dapat mendukung seluruh proses Pilkada sehingga pelaksanaannya berjalan aman, lancar dan damai," ujarnya.(*)