Atlet Muaythai Brimob Polri Raih Perunggu di PON XII

14/09/2024 20:40:00 WIB 1.651

tribratanews.lampung.polri.go.id. LAMPUNG - Dalam ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut, Bripda Gino Rinaldi Fauzi, personel Resimen I Paspelopor Korps Brimob Polri, berhasil mengharumkan nama Provinsi DKI Jakarta dengan meraih medali perunggu di cabang olahraga Muaythai kelas 57 kilogram putra.

Prestasi ini diraih berkat kegigihan dan latihan keras yang telah ia jalani, baik di tingkat nasional maupun internasional.

Bripda Gino mengungkapkan rasa syukurnya atas prestasi yang telah ia raih.

"Saya bangga menjadi Brimob, mendapatkan kesempatan belajar dan berlatih bela diri Muaythai hingga akhirnya bisa meraih medali perunggu di PON XXI tahun ini," ujar Bripda Gino saat ditemui di Bale Neuseraya Aceh, Rabu (10/9).

Kepala Bidang Humas Polda Lampung, Kombes Umi Fadillah Astutik, turut memberikan apresiasi atas pencapaian Bripda Gino.

"Prestasi ini merupakan bukti nyata bahwa personel Polri, khususnya Brimob, tidak hanya dituntut unggul dalam tugas keamanan, tetapi juga bisa berprestasi di bidang olahraga. Ini adalah kebanggaan bagi institusi dan negara." ujar Kabid Humas.

Kombes Umi juga menambahkan bahwa pencapaian ini diharapkan bisa menjadi motivasi bagi personel lain.

"Semoga prestasi Bripda Gino dapat menginspirasi anggota Polri lainnya untuk terus mengembangkan bakat dan potensi di berbagai bidang, baik di dalam maupun luar tugas kepolisian," pungkasnya.

Share this post